D3 PEMELIHARAAN MESIN (Akreditasi Baik Sekali)


Program Studi D3 Pemeliharaan Mesin dirancang lulusannya memiliki pengetahuan dan keterampilan didalam mendesain dan mengelola sistem informasi.

Visi

Pada tahun
2030 menjadi Program Studi Pemeliharaan Mesin yang terbaik di Indonesia
dengan keahlian pemeliharaan mekanik dan elektrik pada mesin perkakas,
mesin utilitas, motor bakar, serta mesin berbasis kontrol.

Misi

a. menyelenggarakan pendidikan pada bidang Pemeliharaan Mesin yang berkualitas;
b. menyelenggarakan penelitian yang berorientasi pada teknologi terapan;
c. menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat yang berorientasi pada teknologi terapan;
d. menerapkan sistem manajemen yang transparan dan terpercaya; dan
e. menjalin kerja sama dengan stakeholders.

Tujuan

a. Menyiapkan peserta didik menjadi anggota masyarakat yangberkompeten di bidang pemeliharaan mesin.
b. Menghasilkan karya penelitian untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang unggul di bidang ilmu terapan.
c. Menghasilkan karya inovatif yang dapat digunakan untuk masyarakat dan industri.

d. Terwujudnya kerjasama antara program studi pemeliharaan mesin Politeknik Negeri Subang dengan Pemerintahan, Industri, dan Masyarakat.

Profil Lulusan

Profil lulusan Program Studi Teknik Perawatan dan Perbaikan Mesin diharapkan dapat
berperan sebagi berikut:
1. Penyelia Pemeliharaan Mesin Industri (Mechanical Industrial Maintenance
Supervisor)
2. Perencana Pemeliharaan Mesin Industri (Mechanical Industrial Maintenance
Planner)
3. Konsultan Pemeliharaan Mesin Industri (Mechanical Industrial Maintenance
Consultan)

KETERAMPILAN UMUM
1) Mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas dan menganalisis data dengan beragam metode yang sesuai, baik yang belum maupun yang sudah baku;
2) Mampu menunjukkan kinerja bermutu dan terukur;
3) Mampu memecahkan masalah yang muncul dalam pekerjaan perawatan dan perbaikan mesin didasarkan pada pemikiran logis, inovatif, dan bertanggung jawab atas hasilnya secara mandiri;
4) Mampu menyusun laporan hasil dan proses kerja secara akurat dan sahih serta mengomunikasikannya secara efektif kepada pihak lain yang membutuhkan;
5) Mampu bekerjasama, berkomunikasi, dan berinovatif dalam pekerjaannya;
6) Mampu bertanggung jawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan melakukan supervisi dan evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaan yang ditugaskan kepada pekerja yang berada di bawah tanggung jawabnya;
7) Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang berada dibawah tanggung jawabnya, dan mengelola pengembangan kompetensi kerja secara mandiri;
8) Mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan, dan menemukan kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah plagiasi;

KETERAMPILAN KHUSUS
1) Mampu menerapkan pengetahuan matematika terapan, fisika terapan dan kimia terapan dan prinsip-prinsip rekayasa untuk melakukan kegiatan perawatan dan perbaikan mesin.
2) Mampu mengidentifikasi serta menyelesaikan perancangan dan pemilihan bahan dan suku cadang mesin untuk perencanaan, perawatan dan perbaikan mesin.
3) Mampu merencanakan strategi perawatan pencegahan (preventive maintenance) dan pemeliharaan prediktif (predictive maintenance) serta menjadwalkan perawatan secara berkala pada mesin-mesin industri dengan menggunakan analisis data yang relevan berdasarkan standar industri (ISO) dan buku manual mesin dengan memperhatikan faktor- faktor ekonomi, kesehatan, keselamatan publik, dan lingkungan.

4) Mampu melaksanakan monitoring perawatan dan perbaikan berkala mesin industri dan melaksanakan rekondisi mesin (overhaul) sesuai dengan jadwal perawatan berkala dengan menggunakan daftar urutan pemeriksaan (checklist) dan buku manual perbaikan mesin.
5) Mampu mengidentifikasikan masalah kerusakan mesin kemudian memilih dan merealisasikan pengadaan, pembuatan atau perbaikan komponen suku cadang dan rakitan mesin untuk mengatasi kerusakan mekanik dan elektrik pada mesin perkakas, mesin penggerak mula, mesin utilitas, motor bakar diesel dan bensin, serta mesin berbasis
kontrol.
6) Mampu mengoperasikan mesin perkakas dan peralatan fabrikasi untuk memperbaiki dan mengganti komponen mesin yang rusak sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan.
7) Mampu melakukan kegiatan bongkar pasang mesin, fabrikasi mesin, pemasangan dan pelepasan bantalan, pemasangan & pelepasan penyekat, penyebarisan pembawa mekanik, pelumas dan pelumasan serta perbaikan kelistrikan pada mesin.
8) Mampu melakukan pengujian getaran (vibration testing) untuk mengidentifikasikan kerusakan mesin, pengujian sifat mekanik material dan NDT (non destructive test), serta melakukan pengukuran dimensional pada suatu komponen berdasarkan standar (ISO) serta menganalisa dan menginterpretasi hasil pengukuran untuk memenuhi standar fungsi dan kualitas yang ditetapkan.
9) Mampu membuat gambar teknik mesin sesuai dengan standar ISO baik secara manual maupun dengan bantuan software engineering CAD-CAM (dalam bentuk 2D dan 3D), dan aplikasi pemrograman PLC serta bahasa C++ untuk micro controller.

PENGUASAAN PENGETAHUAN

1) Menguasai pengetahuan matematika terapan, fisika terapan dan kimia terapan dan prinsip- prinsip rekayasa.

2) Menguasai pengetahuan tentang strategi perawatan meliputi perawatan pencegahan (preventive maintenance), perawatan perbaikan (corrective maintenance), dan perawatan prediktif (predictive maintenance).
3) Menguasai pengetahuan tentang teknik-teknik monitoring kondisi mesin sebagai bagian dari perawatan prediktif serta teknik rekondisi mesin (overhaul).
4) Menguasai prinsip-prinsip teknik perawatan dan perbaikan mesin untuk mengatasi kerusakan mekanik dan elektrik pada mesin perkakas, mesin penggerak mula, mesin utilitas, motor bakar diesel dan bensin, serta mesin berbasis kontrol.
5) Menguasai prinsip-prinsip secara umum tentang proses manufaktur, pengoperasian mesin perkakas, sistem kontrol elektrik, mekatronika, kontrol CNC, pneumatik, hidrolik, penyebarisan mekanik dan bongkar pasang bearing.
6) Mengetahui pengetahuan tentang codes dan standar (SII, SNI, ISO, ASTM, AWS, JIS) yang berlaku untuk penyelesaian kegiatan perawatan dan perbaikan mesin industri.
7) Menguasai pengetahuan tentang pemilihan bahan meliputi kode bahan, karakter, penggunaan dan perlakuannya melalui pengujian mekanik (uji tarik, kekerasan, impak) dan tidak merusak (penetrant test, magnetik partikel, dan ultrasonic testing) untuk melaksanakan kegiatan perawatan dan perbaikan mesin industri.
8) Menguasai prinsip-prinsip pengujian getaran, metrologi dimensional dan menguasai prinsip-prinsip penjaminan mutu produk dalam melaksanakan kegiatan perawatan dan perbaikan mesin industri.
9) Menguasai prinsip-prinsip pembuatan gambar teknik secara manual maupun menggunakan software gambar dalam 2D dan 3D.
10) Menguasai prinsip secara umum tatacara komunikasi lisan dan tulisan menggunakan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.
11) Menguasai pengetahuan tentang perkembangan teknologi terbaru dan terkini tentang proses manufaktur (pembuatan komponen mikro, robotika, 3D scan, 3D printing) dalam masalah ekonomi, sosial dan ekologi secara umum.
12) Menguasai prinsip dan instruksi kerja bengkel permesinan, bengkel fabrikasi, laboratorium CAD, laboratorium pengujian material, laboratorium metrologi/pengukuran, laboratorium perawatan, serta pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja (K3).